Training Orientasi Partai (TOP) PKS Ciomas Bogor
Written By PKS Ciomas Bogor on Wednesday, April 10, 2013 | 1:00 PM
PksCiomas - Masa perjuangan dalam Pemilihan Gubernur sudah berlalu, kini saatnya berbenah untuk persiapan Pemilu Legislatif di 2014 dengan target nasional menjadi 3 (tiga) besar. Untuk mempersiapkan hal tersebut Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ciomas baru-baru ini mengadakan perekrutan anggota dengan mengadakan kegiatan Training Orientasi Partai (TOP)
Kegiatan TOP ini dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 5 April 2013 di aula serbaguna di rumah makan Bukit Air Ciomas. Acara yang dihadiri oleh 30 orang peserta ini berlangsung dari pukul 21.00 sampai selesai. Sebagian besar peserta yang hadir adalah mantan dari saksi-saksi Pemilihan Gubernur Jawa Barat yang baru beberapa bulan sebelumnya yang dimenangkan oleh pasangan dari PKS yaitu Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar.
Kegiatan TOP merupakan salah satu wahana atau cara dari PKS untuk melakukan rekruitmen anggota. Dalam kegiatan TOP yang diselenggarakan oleh DPC PKS Ciomas khususnya untuk wilayah Desa Ciapus dan Sukaharja ini, diisi langsung oleh Ketua DPC Dodi Nurhadi.
Dodi memaparkan tentang beberapa hal diantaranya :
1. Pengenalan Struktur kepartaian di PKS khususnya di lingkungan Kecamatan dan Desa
2. Berbagi cerita tentang perjuangan PKS dari saat didirikannya dulu yang berawal dari PK
3. Ciri Khas dari Kader ataupun Anggota PKS secara umum dan tentang Kebaikan yang selalu ditawarkan oleh setiap Kader untuk kepentingan Masyarakat luas
Acara yang berlangsung selama kurang lebih 2 jam diakhiri dengan doa dan makan bersama. Dan diperoleh kesepakatan akan ada pertemuan rutin dalam menindaklanjuti kegiatan TOP ini. (szt)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
"Sebagian besar peserta yang hadir adalah mantan dari saksi-saksi Pemilihan Gubernur Jawa Barat yang baru beberapa bulan sebelumnya yang dimenangkan oleh pasangan dari PKS yaitu Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar"
ReplyDeletemantan saksi ikhwan yaa maksudnya??
hehehe ^_^
الله اكبر
ReplyDelete