Home » , » PKS dan PAN Senang jika PBB dapat Ikut Pemilu 2014

PKS dan PAN Senang jika PBB dapat Ikut Pemilu 2014

Written By PKS Ciomas Bogor on Wednesday, March 13, 2013 | 8:50 AM

Jakarta - Partai Bulan Bintang (PBB) telah dinyatakan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) layak menjadi peserta Pemilu 2014. KPU memang belum mengambil sikap, namun jika PBB akhirnya dinyatakan lolos ke Pemilu 2014, dua parpol Senayan, PAN dan PKS, tak keberatan.

"Dari sisi advokasi keummatan, kami turut senang PBB lolos ikut pemilu," kata Ketua DPP PKS, Yudi Widiana Adia, saat berbincang, Rabu (13/3/2013).

Yudi mengatakan PBB memiliki visi yang sama dengan PKS. Oleh karenanya dia senang jika PBB bisa lolos ke Pemilu 2014.

"PBB memiliki banyak visi yang sama dengan PKS dalam konteks keummatan," ujarnya.

PAN juga tak jauh berbeda dengan PKS. Partai berlambang matahari ini malah menyarankan agar KPU tak mengajukan kasasi atas putusan PT TUN.

"Alangkah eloknya bila keputusan PT TUN tersebut segera dijalankan. Karena bila tetap dilakukan banding, maka akan ada konsekuensi tahapan pemilu yang tidak adil bagi peserta pemilu," kata Wasekjen PAN, Teguh Juwarno.

Teguh mengatakan KPU tak perlu malu untuk menjalankan keputusan PT TUN meloloskan PBB. "PAN menyambut baik bila PBB memang telah lolos verifikasi untuk bersaing dengan sehat dalam pileg 2014," tuturnya.

Keputusan PT TUN yang memenangkan PBB dan menyatakan partai besutan Yusril Ihza Mahendra itu layak menjadi peserta pemilu memang mengejutkan banyak pihak. KPU sendiri belum mengambil langkah untuk menyikapi putusan tersebut. Namun ada dorongan dari PPP agar KPU mengajukan kasasi ke MA. (trq/rni)

Sumber : Detik.com , Rabu 13 Maret 2013
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template | PKS PIYUNGAN
Copyright © 2011. PKS Ciomas Bogor - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger